02 February 2016

Membuat animasi sederhana Galeri Foto

Pada postingan sebelumnya kita sudah pernah membuat galeri sederhana di Microsoft Office Powerpoint, Bagi Anda yang kebetulan belum membacanya. Anda bisa membacanya melalui link dibawah ini :
link

Postingan kali ini tidak jauh berbeda dengan versi yang sebelumnya. kita akan mencoba untuk memberikan sedikit kreasi untuk membuat galeri yang lebih hidup. Ya, kita akan menambahkan animasi didalamnya. Tentu hasilnya kurang lebih seperti yang ada pada gambar dibawah ini.



Animasi sederhana Galeri Foto
A. Buka terlebih dahulu slide yang berisi galeri foto, jadi bila Anda belum membuatnya Anda bisa membuatnya terlebih dahulu lalu mengikuti tutorial selanjutnya. Tidak butuh waktu lama untuk membuatnya atau bisa langsung membukanya bila sudah tersimpan pada perangkat.


B. Klik foto hingga memunculkan kotak seleksi lalu klik tab menu Animations. Klik Add animations dan pilih More Entrance Effect (Pada Microsoft Office 2007, Anda tinggal mengklik Add animations -> Entrance.


C. Muncul kotak dialog, silahkan pilih Float down. Akhiri dengan menekan Tombol OK. Lakukan hal yang sama untuk gambar lain namun perbedaannya terletak pada saat muncul kotak dialog pilih yang Float Up. Ini akan memberikan animasi yang berselang-seling. Animasi Float Down akan membuat galeri seolah-olah turun perlahan sementara Float Up sebaliknya.

D. Bila Anda kebetulan menggunakan Microsoft Office Powerpoint versi 2010, Anda bisa menggunakan animation painter untuk mempersingkat waktu. Klik foto yang sudah diberi animasi, lalu klik ikon Animation painter dan klik pada foto lain yang belum diberikan animasi, selesai. Galeri foto yang sebelumnya tidak memiliki animasi, kini sudah memiliki animasi.


E. Agar hasilnya tidak begitu kaku, memberikan sedikit variasi mungkin adalah hal yang menarik. Pastikan tab animation pane sudah aktif dengan menekan Tombol Animation pane pada Tab animation (Pada Versi Powerpoitn 2007, animation pane aktif secara otomatis tanpa harus mengklik ikon animation pane).
Muncullah daftar animasi beserta durasi waktu yang diwujudkan dalam bentuk bar warna jingga, Blok semua daftar tersebut dengan mengklik yang paling atas, tekan shift, lalu tekan yang paling bawah. Nah bila sudah klik kanan dan pilih start with Previous. Sekarang animasi akan berjalan secara otomatis. 

F. Arahkan kursor mouse hingga berbentuk seperti Panah dua sisi, dan drag agak kesamping. Seharusnya, bar sudah berubah dari posisi awal, jika berhasil sesuaikan seperti gambar dibawah ini posisi bar jingga yang sudah kita buat tadi.

Ini dimaksudkan agar hasilnya akan berjalan lebih halus dan tentunya lebih teratur, sehingga kesan yang ditimbulkan dapat membuatnya terlihat bagus. Anda bisa memainkannya dengan menekan Tombol play pada tab menu Animations atau dengan memainkannya secara slide show dengan menekan Tombol F5.

Bagaimana hasilnya ? Tentu tak kalah menarik dengan yang ada ditutorial bukan, Tenang Anda bisa mencoba untuk mengkreasikannya dengan beragam model lainnya atau tunggu inspirasi animasi yang coba dibagi melalui blog ini pada postingan akan datang. Selamat mencoba.
loading...

6 comments:

  1. Kayaknya klo ada contoh file demonya yg bisa didownload...
    Ok juga nich Mas...

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya nih, kebetulan saya tidak simpan file demonya.

      Delete
  2. Wah, bisa seperti terlihat lebih keren deh animasi power pointnya, bisa disimpan jadi file GIF gak mas ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebenarnya file bisa disimpan dalam bentuk Format GIF, tapi sayangnya ketika dibuka filenya tidak sesuai harapan, kedepannya saya masih mempelajarinya.

      Delete
  3. Mas, animasi powerpoint bisa ga ya untuk membuat DP BBM ?

    ReplyDelete

Silakan masuk dengan akun Google untuk memberikan Komentar. Bila kebetulan tidak ingin Masuk, silakan masuk dengan akun Name / Url. kik panah disamping tulisan Comment as lalu pilih Name/url. Isikan Nama dan Url situs Anda. lalu isi Komentar Anda. Terima Kasih.

loading...