07 August 2015

Cara membuat Karakter Kelomang

Kelomang memang hewan yang banyak diperlihara dan biasanya begitu mudah ditemukan karena memang banyak yang menjual hewan yang satu ini.Bicara soal kelomang, kali ini bahasan kita mengenai hewan yang satu ini. Tapi, tentunya jangan dibayangkan bentuknya yang wah, karena kelomang yang saya buat kali ini merupakan salah satu karakter dalam permainan Insaniquarium.

Karena memang sulit untuk dibuat, maka dari itu saya mengambil salah satu karakter saja untuk dijadikan bahasan kali ini. Kurang lebih seperti berikut ini penampakan dari hewan kelomang yang akan kita buat kali ini.
Versi : Microsoft Office 2007, 2010, dan diatasnya
Kategori : Mudah
Jenis : Tutorial

01Membuat Segitiga
Saya kira hampir setiap orang juga bisa mengoperasikan Microsoft Powerpoint dan membuat bangun segitiga didalam slidenya. Mulai membuat segitiga terlebih dahulu, gunakan ikon shapes untuk membuat beragam bentuk lainnya. Disini kebetulan saya menggunakan bangun segitiga sama kaki.


Setelah bangun usai dibuat, selanjutnya berikan sentuhan warna agar lebih menarik. Gunakan warna yang Anda suka, saya memilih warna coklat untuk bagian segitiganya.

02 Membuat bagian tempurung
Tak sulit kok, manfaatkan saja bangun Moon atau Bulan untuk membuat tempurung Kelomang di Powerpoint. Klik ikon shapes tentunya cari bangun berbentuk Bulan ini. Putar agar posisi bulan menghadap kebawah atau mencekung kebawah. buat tiga bangun dan susun bertingkat. Jadi buat dulu bagian bulan yang kecil, selanjutnya cukup besar begitu juga dibawahnya.


Berikan warna yang sama agar serasi atau warna lain yang sekiranya cocok untuk diterapkan. Gunakan Ikon Shape outline untuk mengatur garis terluar atau border pada bangun.

03 Membuat mata
Untuk membuat mata dari si Kelomang, cukup gunakan dua buah bangun lingkaran sedang satu bulatan yang cukup besar untuk menutupi sedikit cekungan yang ditimbulkan dari Bangun Bulan yang sudah kita buat tadi. Berikan warna yang sesuai dengan tutorial atau Anda buat kreasi baru lain yang mungkin Anda rasa menarik.

Meskipun matanya terlihat mudah, tapi Anda bebas untuk melakukan modifikasi agar terkesan lebih menarik tentunya.


04 Membuat Kaki
Kaki dan badan sama-sama bentuknya. Anda bisa menggunakan bangun bulan untuk membuat
 bagian kaki, cukup berikan sedikit putaran melalui bulatan hijaunya, maka model-model kiki siap menghiasi si Kelomang. Cukup menarik bila dipadukan dengan warna lainnya yang tak kalah menarik tentunya.


05 Menghias Cangkang
Cangkang yang kita buat tadi bisa dibuatkan kreasi loh, misalnya dengan memberikan hiasan ornamen yang menarik, bisa juga hiasan sederhana versi saya yang menggunakan bangun bawaan dari Microsoft Powerpoint.


Tentunya kreasi tiada batas, Anda bisa melihat beberapa warna yang saya gunakan untuk membuat kelomang jauh lebih beragam. Langkah diatas mengakhiri tutorial pembuatan Kelomang di Powerpoint, semoga bisa bertemu di tutorial selanjutnya, Terima kasih.
loading...

2 comments:

Silakan masuk dengan akun Google untuk memberikan Komentar. Bila kebetulan tidak ingin Masuk, silakan masuk dengan akun Name / Url. kik panah disamping tulisan Comment as lalu pilih Name/url. Isikan Nama dan Url situs Anda. lalu isi Komentar Anda. Terima Kasih.

loading...