23 October 2015

Cara membuat kupu-kupu sederhana di Powerpoint

Kupu-kupu di Powerpoint, tentu saja bukan berarti seindah yang aslinya. Meski begitu, setidaknya kita bisa membuat versi yang sederhana, namun tetap memiliki penampilan yang mirip dengan gambar kupu-kupu pada umumnya. Ya, kira-kira seperti gambar dibawah inilah kupu-kupu yang akan kita buat di Microsoft Office Powerpoint.


Versi : Microsoft Office 2007, 2010, dan diatasnya
Kategori : Mudah
Jenis : Tutorial

Tutorial ini dibagi menjadi dua sesi, sesi pertama ini kita akan membuat sayapnya terlebih dulu, sedangkan pada sesi selanjutnya kita akan membuat antenanya. Baiklah, mari kita mulai pembuatannya.

01. Sisipkan bangun Teardrop
Bangun Teardrop merupakan bangun yang menyerupai bentuk lingkaran namun memiliki sisi lancip. Sisipkan bangun teardrop yang dapat diperoleh dari shapes lalu pilih bangun ini pada bagian basic shapes.


02. Membentuk bangun Teardrop
Bangun Teardrop yang sudah kita buat, kita atur besarnya sambil menekan tombol Shift, ini berguna agar kita bisa mendapatkan bangun yang baik. Putar sedikit dengan menggunakan bulatan kecil warna hijau dan gandakan dengan menggunakan Kombinasi Keyboard Ctrl + d. Sekarang putar bangun yang sudah digandakan saling berlawanan atau ujung lancip saling bertemu satu sama lain.

03. Menjadikan sayap kupu-kupu
Sayap kupu-kupu dapat dibentuk dengan tambahan dua bangun teardrop lagi. Klik masing-masing bangun yang sudah kita buat sebelumnya, gandakan dan lakukan Grouping dengan menekan Tombol kombinasi Ctrl + G. Perbesar ukurannya dengan menekan salah satu bulatan warna putih sambil menekan Tombol Shift agar tidak berubah bentuknya.

Bila sudah, tinggal diputar hingga ujung lancip bangun kedua bertemu dengan bangun pertama tadi. Selanjutnya klik kanan pada bangun yang kedua dan lakukan Ungroup dengan memilih opsi Group -> Ungroup.

04. Kreasikan sayap
Membuat kreasi bisa diartikan juga mulai membuat sayap jauh lebih menarik dengan paduan warna yang sosok, bisa juga menggandakan bangun diatas untuk dijadikan bagian dalamnya. Sehingga didapatkan 8 sayap yang tentu saja bisa dilakukan kombinasi didalamnya,



Baiklah, Selamat berkreasi. Pada sesi selanjutnya kita akan membuat antena kupu-kupu agar kesannya lebih menarik. Selamat Mencoba.
loading...

4 comments:

  1. perlu diulangi sampai berkali kali ini loh mas kalo saya mau praktekin, susah mas :(

    ReplyDelete
  2. banyak sekali info yang sangat bagus
    di blog agan , terimakasih

    ReplyDelete

Silakan masuk dengan akun Google untuk memberikan Komentar. Bila kebetulan tidak ingin Masuk, silakan masuk dengan akun Name / Url. kik panah disamping tulisan Comment as lalu pilih Name/url. Isikan Nama dan Url situs Anda. lalu isi Komentar Anda. Terima Kasih.

loading...