Gunanya tentu tidak terlalu, namun kita bisa menyisipkannya pada Persentase kita baik sebagai Pembukaan, slide transisi dari satu bab ke bab lain atau fungsi kreativitas agar slide tidak begitu membosankan. Membuat animasi ini cukup mudah, saya yakin Anda bisa mengikutinya. Nanti, kira-kira hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.
Kategori : Mudah
Jenis : Animasi
01 | Membuat Segitiga
NAmun sebelumnya Anda harus membuat slide baru dengan membuka aplikasi Microsoft Powerpoint lalu slide baru akan otomatis, jangan lupa mengatur layoutnya, dengan cara Klik ikon Layout -> Lalu pilih Blank. Bila sudah slide akan menjadi bersih dari Debu dan Kotoran, selanjutnya Klik Ikon shapes, namun Anda harus berada pada Tab menu Home atau Insert agar bisa menemui ikon Shapes.
Pada bagian Basic Shapes lalu Klik Ikon Isosceles Triangle. Lalu kursor akan otomatis berubah menjadi Tanda jumlah (+). Geser dan bentuk segitiga diarea slide. Seperti gambar dibawah ini jadinya.
Gbr. 10a Membuat bangun datar segitiga |
Latar Belakang atau yang biasa disebut background. Untuk mengubahnya, klik kanan pada area slide lalu pilih Format Background, pilih warna yang dominan gelap atau warna lainnya. Disini saya menggunakan warna Hitam, sebagai latihan jangan terlalu memilih warna yang sulit.
Warna yang kita pilih sebagai background harap untuk diingat, karena warna ini juga kita gunakan pada gradasi warna Lampu sorot yang kita buat.
Gbr.10b mengatur warna background |
Setelah kita mengganti warna background, Sekarang hilangkan garis terluar (border) dengan cara klik shape outline lalu klik pilihan No Outline. Sekarang kita akan memberikan warna gradient pada Segitiga yang sudah kita buat tadi. Klik Bangun tersebut lalu klik kanan -> Pilih Format Shape. Muncul kotak dialog lalu atur Gradient Fill pada Fill.
Sedangkan untuk pewarnaannya Anda bisa atur warna pertama dan kedua sama sedangkan warna ketiga adalah warna yang perlu disesuaikan dengan warna Background. Disini saya menggunakan warna putih pada warna 1 dan 2, sedangkan warna 3 saya menggunakan warna hitam untuk menyesuaikan dengan warna latar belakang / Background nantinya.
Gbr. 10c Memberikan gradasi warna |
04 | Mengatur lampu sorot
Lampu sorot yang sudah kita buat gradasi sekarang klik untuk menyeleksi. Otomatis aka muncul bangun kotak dan beberapa lingkaran, klik Lingkaran hijau lalu putar 90 derajat kearah kiri. Bila sudah, letakkan lampu sorot yang sudah kita buat diluar slide, tepatnya dibawah slide.
Kita akan membuat seolah lampu sorot bisa muncul dari balik layar, Anda bisa menggandakannya untuk membuat lampu sorot ganda, Bila ingin memunculkan lampu sorot dengan arah yang berbeda, tentu tak ada salahnya untuk mengikuti tutorial ini, namun bagi yang ingin memunculkan lampu sorot dengan arah yang sama Anda hanya menggandakan dengan posisi yang sama saja.
Gbr. 10d Mengatur lampu sorot diluar slide |
Sekarang kita masuk pada poin yang cukup penting yakni bagian Animasi. Klik salah satu lampu sorot agar terseleksi, bila sudah klik Tab menu Animation. Klik ikon Add animation lalu pilih animasi Spin pada bagian Emphasis atau Emphasis Animation. Kita akan membuat animasi bergerak memutar namun tidak sepenuhnya, karena bila berputar sempurna bagian bawah dari ujung lampu sorot akan terlihat
Nah, untuk membuatnya kita perlu memberikan modifikasi. Masih dengan bangun yang sama, Klik Effect Options. Atur direction dan Amount seperti gambar dibawah ini. Kita akan membuat Gerakan yang melawan arah jarum jam dan gerakan putaran setengah lingkaran saja.
Gbr. 10e memberikan animasi powerpoint |
Bangun yang sudah kita berikan animasi hanya satu, belum dengan yang lainnya. sebenarnya tak jauh berbeda dengan bangun yang awa kita berikan animasi, perbedaan hanya terletak pada direction saja. semua langkah-langkahnya sama. Perbedaan hanya arah putarannya saja, bila kita tadi melawan arah jarum jam, namun pada bangun yang lain kita atur arahnya searah jarum jam.
Kita atur directionnya menjadi Clockwise. bila lampu sorotnya dirasa terlalu kecil atau tidak begitu terlihat tak ada salahnya Anda atur ukuran bangun segitiganya seperti yang ada pada Gambar 10f. Saya mengatur bangun segitiga sebelah kanan jauh lebih panjang.
Gbr. 10f mengatur direction dan Amount |
Dalam artian animasi yang akan kita buat akan terus bergerak (tentu ketika berada pada slide tersebut), jika slide telah berganti maka tidak akan tampil kembali. Pastikan aktifkan animation pane telah aktif, bila belum klik ikon Animation pane pada Tab menu Animations.
Gbr. 10g Membuat animasi berjalan otomatis |
08 | Animasi tanpa batas (Terserah)
Kenapa terserah, karena mungkin saja Anda tidak membutuhkan tutorial terakhir ini, boleh diikuti boleh juga tidak. Animasi lampu sorot yang akan kita buat bisa dijalankan tanpa henti, karena normalnya ketika slide dimainkan maka animasi akan berjalan otomatis dan hanya sekali setelah itu diam. Untuk membuat animasi terus berjalan kita bisa mengatur metode repeat.
Gbr. 10h Membuat animasi berjalan terus menerus |
Blok semua animasi pada animation pane, klik kanan lalu pilih effect options. Muncul kotak dialog lalu pilih tab Timings. Pada bagian Repeat pilih repeat until end slide. Artinya kita akan membuat Animasi terus berjalan hinggan slide berakhir. Anda bisa mengembangkan animasi diatas sesuai keinginan Anda, misalnya seperti memadukan beragam warna 1 dan warna 2 sesuai tutorial animasi diatas.
Gbr. 10i hasil animasi powerpoint |
Artikel terkait dengan Animasi :
Cara membuat Footer yang menarik di Powerpoint
Cara membuat animasi Lampion di Microsoft Powerpoint
Cara membuat animasi tabel Powerpoint dengan mudah
Keren mas. Kreatif banget. Ga kalah menarik dengan animasi flash lainnya.
ReplyDeleteTerima kasih atas pujian dan kunjungannya. Kalau animasi flash saya memang belum mencobanya, kalau animasi diatas hanya butuh Microsoft Powerpoint.
Deletekeren juga animasinya mas. Mau tanya ni, apa tidak menambah berat loading presentasi, karena animasinya kan lumayan juga?
ReplyDeleteKalau kebanyakan mungkin berat juga mas, solusinya pakai sedikit saja. Misal satu hingga dua lampu sorot dan digunakan hanya dibeberapa slide.
Deletebelum pernah coba sih, tetapi pernah membuat widget jenis seperti ini dengan penggunaan animation keyframes-infinite. dengan microsoft tampilannya lebih keren ya, terlihat nyata dan cantik,
ReplyDeletecoba dech, tetapi kalau ada sedikit kendala, saya boleh tanya kan, soalnya hal seperti ini masih awam, belum paham.
Ya, silakan saja kalau mau membuat. Soal nanti tidak jadi ataupun tidak tinggal tanya saja, Selamat mencoba.
Deletewaw keren juga animasi lampu sorotnya mas ... saya langsung praktek ah
ReplyDeleteSilakang dicoba saja mang, cukup mudah kok.
DeleteWah ternyata mas Patrick Prasetyo sangat menguasai powerpoint. Trims
ReplyDeletenggak juga kok, cuma iseng-iseng aja ngebuatnya. Makasih udah mau kunjung.
DeleteKREATIF! Patut dicoba!
ReplyDeleteMakasih, silakan
DeleteJadi lebih dinamis jadi peserta persentasi kita bisa lebih ke hibur selain memperhatikan materinya, makasih mas.
ReplyDeleteIya Bapak, tentunya dengan pengembangan lebih lanjut bisa menjadikannya lebih baik.
Deletekeren mas, bisa langsung dicoba nich
ReplyDeletethank for share :)
Wah makasih buat pujiannya, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk terus dikembangkan.
Deletewah ini keren ni mas,terimakasih tipsnya,nanati saya coba.doakan semoga berhasil ya mas :D
ReplyDeletemakasih kak Defa Ramadhani atas pujiannya. Saya doakan deh moga berhasil, ya.
DeleteKeren mas, ternyata banyak banget fitur tersembunyi dari Power Point. Tinggal pandai-pandai berkreasi saja :)
ReplyDelete